Rupiah Melemah, Harga Bahan Pokok di Tuban Terpantau Stabil

Reporter: Nidya Marfis H.

blokTuban.com - Ternyata, melemahnya Rupiah atas Dolar tak berpengaruh dengan harga kebutuhan pokok di pasar Tuban. Meski saat ini kurs Dolar terhadap Rupiah mencapai Rp14.898,25, namum harga bahan pokok di Pasar Pramuka Kabupaten Tuban masih terpantau stabil.

Seorang pedagang, Makrom(42) mengaku harga telur masih normal Rp22.000 per kilogram sedangkan harga bawang merah Rp14000 per kilogram dan bawang putih Rp20.000 per kilogram. Anehnya, meskipun harga stabil namun pengunjung pasar tampak sepi.

"Dolar naik harga masih stabil belum ada kenaikan, tapi pasar makin sepi soalnya sekarang musimnya orang punya hajat,"ungkapnya.

Tak ayal, banyak pedagang mengeluh karena sepinya pembeli. "Sampai jam segini dagangan masih banyak belum habis, pasar juga sepi mungkin karena habis Agustusan jadi uangnya dibuat anaknya yang ikut karnaval," ungkap seorang pedagang, Tutik (32). [nid/col]