Kartar Socorejo Demo di Depan Kantor PT. Silog

Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Warga Desa Socorejo, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban yang dipelopori Karang Taruna (Kartar) desa setempat, menggelar aksi demo di depan Kantor Semen Indonesia Logistik (Silog), Selasa (3/7/2018).

Aksi demo puluhan pemuda dan warga Desa Socorejo tersebut dilakukan menyusul adanya dua warga desa setempat yang terkena Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) sepihak oleh anak perusahaan PT. Semen Indonesia tersebut.

"Kami minta dua warga Socorejo yang di PHK sepihak dipekerjakan kembali," terang Koordinator Lapangan (Korlap) aksi, Ainurrofah (22).

Selain itu, Ainurrofah juga menilai PT. Silog tidak transparan dalam rekrutmen tenaga kerja. Oleh karena itu mereka meminta agar setiap ada info lowongan kerja memberitahukan terlebih dahulu kepada Kartar Ring 1.

"PT. Silog harus transparan dalam rekrutmen tenaga kerja," ujarnya.

Lebih lanjut, mereka juga menyampaikan agar PT. Silog melakukan normalisasi sungai yang berada di Desa Socorejo, yang mana pada saat ini kondisinya sungai diduga tercemar oleh limbah perusahaan.

Selanjutnya, setelah melakukan aksi di depan kantor perusahaan PT. Silog, puluhan pemuda dan warga Desa Socorejo tersebut mendatangi balai desa setempat untuk melakukan mediasi dengan pihak perusahaan.[hud/ito]