Konsep Ala Bali, WTS Berikan Suasana Alam ‎ke Pengunjung

Reporter: M. Anang Febri

blokTuban.com - Gagasan Pemerintah Desa (Pemdes) Sumberejo, Kecamatan Rengel tentang pembuatan Wisata Tengah Sawah (WTS) yang berada di antara pematang sawah dan tanggul dekat Sungai Bengawan Solo memiliki konsep serupa Pulau Dewata Bali.

Tempat bersantai bersama kawan, sahabat, orang terdekat maupun keluarga itu terkesan kalem nan teduh dipandang mata, dengan latar belakang ‎langsung menjorok ke perbukitan kapur yang berjajar di Tuban selatan.

Konseptor WTS, Yudi mengaku bahwa konsep tersebut merupakan paduan adaptasi pedesaan ala Bali dengan keliling alam persawahan natural. Terdapat beberapa meja putar di lokasi teras depan WTS.‎

"Sentuhan Bali memang sengaja kita sematkan. Seperti bagian tempat bersantai, model balai saung‎ yang beda dari gazebo biasanya," terangnya kepada blokTuban.com, Jumat (18/5/2018).

Selagi proses pembangunan yang baru 80 persen dan terus berjalan, ‎pihaknya telah membuat taman penghias sekeliling lokasi WTS di sekitaran halaman utama. Tak lupa kolam kecil tempat ikan-ikan hias yang indah juga turut menghiasi wisata berbasis alam itu.

"Pada sudut-sudut saung juga ada spot selfie yang latar belakangnya langsung mengarah ke bukit," imbuhnya.

Kendati demikian‎, masih terdapat beberapa hal yang membuat tempat tersebut kurang maksimal. Seperti akses jalan menuju lokasi, masih harus melewati jalan paving dan sedikit jalan rusak berbatu menuju sawah-sawah WTS. [feb/col]