Diagendakan, Jokowi Kunjungi Tuban Selama Dua Hari

Reporter: Mochamad Nur Rofiq

blokTuban.com - Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan melakukan kunjungan kerja di Tuban, Jawa Timur. Dalam rencananya kunjungan dimulai hari ini, Kamis (8/3/2018) hingga Jumat siang (9/3/2018).

Hari pertama kunjungan, Jokowi bersama Ibu Negara dan rombongan menuju Pondok Pesantren Langitan. Sebelum menuju Bumi Wali, presiden ke-7 ini juga mengunjungi Kabupaten Gresik dan Lamongan.

Informasi yang berhasil dihimpun blokTuban.com di lapangan, kedatangan Jokowi di Langitan dikawal beberapa mobil Paspampres. Kedatangan orang nomor satu di Indonesia ini disambut antusias warga.

Tepat pukul 18.10 WIB, kendaraan jenis sedan berwarna hitam membawa serta Jokowi memasuki lokasi pertemuan. Warga yang melihat kedatangan pasukan pembawa Presiden dari arah selatan langsung berteriak gembira sembari histeris.

Sekitar pukul 20.00 WIB, rombongan Presiden memasuki kota Tuban. Hotel di Jalan Basuki Rachmad 215 Tuban, menjadi pilihan tempat istirahat Presiden beserta rombongan.

Presiden Jokowi direncanakan akan melakukan panen raya jagung di areal Perhutanan Sosial, Desa Ngimbang, Kecamatan Palang pagi harinya, Jumat (9/3/2018) sekitar pukul 08.00 hingga 10.00 WIB. Dalam kesempatan tersebut, Presiden Jokowi sekaligus akan memberikan Surat Keputusan (SK) Perhutanan Sosial kepada masyarakat untuk pemerataan ekonomi.

Sekitar pukul 10.00 hingga 11.00 siang presiden rencananya akan melanjutkan kunjungannya ke Desa Tasikmadu, Palang untuk menengok kegiatan padat karya Dana Desa. Sebelum kembali ke Jakarta, kegiatan kunjungan akan ditutup dengan shalat Jum'at di Masjid Agung Tuban. [rof/col]

Berikut Jadwal Kunjungan Presiden Jokowi yang berhasil dihimpun blokTuban.com dari Humas Pemkab Tuban:

KAMIS 8 MARET 2018
- 17.30 TIBA DAN KEGIATAN DI PONDOK LANGITAN
- 18.30 MENUJU FAVE HOTEL TUBAN ( GIAT TERBATAS)

JUMAT 9 MARET 2018
- 08.00 – 08.15 WIB MENUJU DESA NGIMBANG
- 08.15 – 10.00 WIB TIBA DI LOKASI DAN GIAT PANEN RAYA
- 10.00 – 10.10 WIB MENUJU PENINJAUAN DANA DESA
- 10.10 – 10.55 WIB GIAT PENINJAUAN DANA DESA
- 10.55 – 11.15 WIB MENUJU MESJID AGUNG ( BAPAK)
MENUJU FAVE HOTEL ( IBU)
- 11.15 – 12.15 WIB SHOLAT JUM AT
- 12.15 – 12.25 WIB MENUJU RM KAYU MANIS
- 12.25 – 13.20 WIB MAKAN SIANG DI RM KAYU MANIS
- 13.20 – 13.30 WIB MENUJU HALY PAD DI ALUN-ALUN