Rawan, Personel Gabungan Sisir Jalanan di Senori

Reporter: Khoirul Huda


blokTuban.com – Sejumlah personel gabungan dari TNI, Polri dan Satpol PP Kecamatan Senori, Kabupaten Tuban melakukan patroli keliling di daerah yang rawan kriminal di kecamatan ini, Jum'at (16/2/2018) malam.

Kegiatan patroli dipimpin langsung oleh Kapolsek Senori AKP Ahmad Kusrin. Selain menekan tindak kriminalitas, patroli juga untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif. Sejumlah warung pinggir jalan raya di sepanjang jalur rawan didatangi.

Dalam penyisiran ke sejumlah titik yang rawan serta warung tempat nongkrong, petugas sempat melakukan penggeledahan pengunjung. Namun tidak menemukan sajam atau obat-obatan terlarang.

"Selama penyisiran petugas tidak menemukan sajam maupun obat-obatn terlarang," kata Kapolsek Senori.

Sementara itu, menurut salah satu warga Fauzul mengatakan, mendukung adanya kegiatan patroli dari personel gabungan tersebut. Hal itu karena banyak daerah rawan kriminal di jalur Senori ke arah Bangilan atau Singgahan.

"Di jalur itu pada malam hari sering dijadikan tongkrongan anak anak muda, sehingga menjadikan para pengguna jalan khawatir akan tindakan-tindakan yang sekiranya merugikan,” kata dia.[hud/ono]

 

IMG-20180217-WA0028_2