SMANSASO Cup I Sukses, Tahun Depan Kepsek Siap Event Lebih Besar

Reporter: M. Anang Febri

blokTuban.com - Pasca dilakukannya penutupan dan pemberian hadiah para juara bola Voli SMA Negeri 1 Soko (SMANSASO) Cup I dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) SMA Negeri 1 Soko Ke-11, Kepala Sekolah setempat berharap agar kegiatan serupa bisa jadi lebih besar di tahun yang akan datang.

Sebuah event yang merupakan runtutan acara Hari Jadi SMA, sejak pawai budaya atau karnaval pada Oktober 2017 lalu. Kemudian dilanjutkan dengan lomba bola voli yang di ikuti oleh SMP/MTs di 6 Kecamatan; Soko, Rengel, Plumpang, Grabagan, Parengan, dan Singgahan telah berlangsung sejak 19-26 Januari 2018 lalu.

"Melihat kesuksesan kegiatan ini, ke depannya, acara semacam ini akan kita lanjutkan terus. Tentu dengan lingkup yang lebih besar, dan penjaringan yang maksimal untuk menampung bakat calon siswa yang akan masuk ke sekolah ini," ungkap Kepsek SMA Negeri 1 Soko, Edi Sasmito kepada blokTuban.com, Sabtu (27/1/2018).

Pihaknya juga berharap, dalam event yang ditangani oleh siswa-siswi Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS), dengan dukungan penuh dari ExxonMobil melalui Program Pengembangan Sekolah 2017/2018 Putera Sampoerna Foundation (PSF) itu bisa dijadikan sebagai ajang pembelajaran pengelolaan suatu event oleh siswa-siswi anggota OSIS.

Sementara itu, Waka Kesiswaan SMA Negeri 1 Soko, Aswandi mengatakan bahwa sebetulnya event SMANSASO Cup I sebenarnya tidak diagendakan oleh pihak sekolah. Namun, pihak kemitraan terbesarnya, ExxonMobil menghendaki agar diadakan event penjaringan bakat olahraga tersebut.

"Harapannya, agar kita selangkah lebih maju dan ada peningkatan. Tahun depan, akan lebih kita maksimalkan lagi," jelasnya. [Feb/ ].