Nasabah Pegadaian Naik 50 Persen

Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Menjelang hingga memasuki tahun ajaran baru 2017. Nasabah pergadaian di PT Pegadaian (Persero) Cabang Tuban naik hingga 50 persen dibandingkan dengan hari-hari biasanya.

Kondisi itu terjadi pada musim ajaran baru, mengingat dimusim tersebut kebutuhan perlengkapan sekolah lebih besar. Di sisi lain, naiknya anak ke pendidikan jenjang lebih tinggi juga membutuhkan biaya. Sehingga masyarakat menggadaikan barang berharganya.

"Pasca lebaran ini, nasabah pegadaian meningkat 50 persen, mengingat saat ini musim tahun ajaran baru," ujar Kepala PT Pegadaian (Persero) Cabang Tuban, Eko Ngardiyanto, Jumat (21/7/2017).

Ia menambahkan, selain peningkatan nasabah tersebut terjadi karena tahun ajaran baru, bersamaan dengan itu, pasca lebaran ini masyarakat juga banyak yang menggadaikan barang berharganya untuk modal memulai usaha.

"Selain bertepatan dengan musim tahun ajaran baru, nasabah pegadaian meningkat karena masyarakat butuh modal untuk usaha pasca lebaran," pungkasnya.[hud/ito]