Dibanding Tahun Lalu, Siswa Baru SMPN 1 Montong Turun

Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 1 merupakan sekolah favorit di Kecamatan Montong, sesuai dengan jenjangnya. Namun, akhir-akhir trend jumlah peserta didik baru di sekolah tersebut mengalami penurunan.

Seperti yang terjadi saat ini, tahun ajaran baru 2017/2018, jumlah peserta didik baru di SMPN tersebut menurun dibandingkan dengan jumlah peserta didik baru di tahun 2016/2017.

"Peserta didik tahun ajaran baru menurun dibandingkan tahun lalu. Sekarang peserta didik baru ada 197 siswa sedangkan ditahun lalu ada 204 siswa," ujar Waka Kesiswaan SMPN 1 Montong kepada blokTuban.com, Mahmil.

Menurutnya, penurunan jumlah peserta didik baru tersebut dipengaruhi oleh faktor menurunya jumlah lulusan Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah (SD/MI), motivasi masyarakat yang saat ini cenderung di pondokkan dan jumlah sekolah yang terus bertambah khususnya jenjang SMP.

"Meski mengalami penurunan, namun SMPN 1 ini masih menjadi favorit di Kecamatan Montong," ungkap Mahmil.

Mahmil menjelaskan, bahwa di tahun ini SMPN 1 Montong membuka pendaftaran siswa baru dengan online. Selain itu, untuk menarik minat siswa-siswi, SMPN 1 juga melakukan promosi pada event-event tertentu. [hud/rom]