Selama Libur Lebaran, Pengunjung Pemandian Bektiharjo Melonjak 700 Persen

Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Selama 10 hari libur panjang lebaran, pengunjung destinasi wisata Pemandian Bektiharjo, yang dikelola oleh pemerintah Kabupaten Tuban mengalami lonjakan hingga 700 persen.

Destinasi wisata yang berada di Desa Bektiharjo, Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban tersebut mengalami lonjakan pengunjung sejak mulai dari sebelum lebaran.

Dinas Pariwisata, Budaya, Pemuda dan Olahraga (Disparbudpora) Kabupaten Tuban, melalui Kepala Bidang Pariwisata, Suwanto mengatakan, selama libur panjang lebaran pengunjung mengalami lonjakan drastis.

"Libur lebaran lonjakan pengunjung mencapai 700 persen," ungkap Suwanto, kepada blokTuban.com, Kamis (6/7/2017).

Menurutnya, sebelum libur lebaran, rata-rata pengunjung destinasi wisata Pemandian Bektiharjo hanya sekitar 2.295 pengunjung setiap bulan.

"Namun kali ini selama libur lebaran pengunjung mencapai 17.149 pengunjung yang datang dari berbagai daerah," tambah Suwanto.

Ia menambahkan, meningkatnya jumlah pengunjung selama libur lebaran tersebut, otomatis juga meningkatkan jumlah Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Tuban. [hud/rom]