Jelang Kupatan, Penjual Janur Padati Pasar Kerek

Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Menjelang hari raya Ketupat atau Kupatan masyarakat Kabupaten Tuban menyebutnya, yang di lakukan satu minggu setelah hari raya Idul Fitri. Pasar Desa Margomulyo, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban dipadati penjual janur dan lontar.

Penjual janur dan lontar dadakan ini sudah sejak tiga hari lalu memadati pasar yang terbesar se-Kecamatan Kerek. Kebanyakan penjual janur dan lontar tersebut menjajakan jualanya di depan pasar, Senin (11/7/2016).

"Momen-momen seperti ini saya beralih berjualan janur dan lontar di pasar, hal ini dikarenakan janur dan lontar tersebut menjelang hari raya kupatan diburu para pembeli," ujar Marwi (35) salah satu penjual janur dan lontar.

Marwi menambahkan, sebelum berjualan janur dan lontar ia merupakan penjual buah Pisang, Sukun dll, namun berhubung mendekati hari raya kupatan ini ia menjual janur dan lontar yang diambil dari kawasan kecamatan kerek.

Penjual lain menambahkan Janah, mengaku menambah daganganya yakni janur dan lontar, dan ternyata semenjak tiga hari ini banyak para
pembeli yang memburu daganganya.

Dalam sehari puluhan ikat janur dan lontarnya habis dibeli para pembeli yang akan menjual merayakan hari raya ketupat,"satu ikat berisi 10 bahan yang telah jadi di jual dengan harga Rp13.000, sedangkan satu ikat janur harganya Rp5000 dan lontar seharga
Rp15.000.[hud]