Bantuan DSU Pertama Kali Datang untuk Korban Banjir

Pengirim: Lailatul Fitria

blokTuban.com - Kehadiran relawan danSDIT pengurus Dompet Sosial Al Uswah (DSU) Tuban, di tengah-tengah warga yang terkena banjir, akibat lupan Bengawan Solo disambut senyum ceria. Pasalnya, DSU datang untuk memberikan bantuan berupa sembako di Desa Ngadirejo, Kecamatan Rengel dan Desa Patihan, Kecamatan Widang.

Bantuan yang disalurkan terdiri dari mei instan sebanyak 45 kerdus, beras sebanyak 271,5 kilo gram, minyak goreng sebanyak 73,5 liter dan gula sebanyak 12 kilogram. Di mana, bantuan tersebut tercatat petama kali yang diterima oleh warga yang terdampak banjir.

“Bantuan sembako dari DSU ini pertama kali yang kita terima, sejak rumah terendam banjir,” ungkap salah satu warga Desa Patihan, Kecamatan Widang, Triani yang menerima bantuan tersebut.

Menurutnya, dengan bantuan ini bisa untuk memenuhi kebutuhan keluarga pada beberapa hari kedepan. Karena sejak terkena banjir, kita bersama keluarga tidak bisa bekerja seperti biasanya.

“Semoga yang lain bisa meniru kegiatan ini, dan pihak lain turut untuk memberikan bantuan kepada warga lain yang terkena banjir,” terangnya.

Saat memberikan bantuan buat warga yang terkena banjir, relawan dan pengurus DSU langsung menemui warga di lokasi banjir, yang saat itu kondisi banjir terlihat sudah surut. Begitu pula, pengurus dengan cekatan memberikan bantuan kepada korban, yang mana bantuan itu di terkumpul dari sumbangan keluarga Lembaga Pendidikan Islam Terpadu (LPIT) Al Uswah Tuban.

“Bantuan yang kita salurkan kemarin (kamis, red) terkumpul dari sumbangan keluarga besar LPIT Al Uswah Tuban dan donatur,” ungkap Dra. Wahyu Sri Sudiarmini, Direktur DSU Tuban.

Menurutnya, bantuan yang kita serahkan kepada warga terdampak di dua desa dari dua kecamatan. Dengan bantuan tersebut, diharapkan dapat meringankan beban yang dialami warga yang terkena banjir, serta bisa bermanfaat untuk kebutuhan sehari-hari.

“Kegiatan ini juga dalam rangka kepedulian DSU untuk saling berbagi kepada sesama, di saat ada warga yang membutuhkan. Serta sebagai wujud tanggung jawab sosial terhadap sesama,” tambah Dra. Wahyu Sri Sudiarmini ini. [ito]

 

Pengirim adalah pengajar SDIT Al Uswah